Sesuai dengan kebijakan "Mengutamakan Manusia", kami menempatkan prioritas utama pada keselamatan di semua bagian operasi bisnis kami di Sumitomo Heavy Industries Modern, Ltd. (SHI Modern)
untuk memastikan keselamatan dan kesejahteraan semua orang yang bekerja untuk kami. Bagian utama dari komitmen tersebut adalah untuk terus meningkatkan aktivitas kesehatan dan keselamatan
kerja kami dengan cara mempromosikan kesehatan fisik dan mental yang lebih baik, dan memastikan lingkungan kerja kami yang aman dan nyaman.
-
Para pekerja dan manajemen bekerjasama untuk meningkatkan komunikasi di seluruh unit kerja dan dengan para mitra kerja, meningkatkan kesadaran akan kesehatan dan keselamatan kerja,
dan mendorong semua pihak yang ada di bawah "payung" SHI Modern untuk berpartisipasi dalam aktivitas-aktivitas pada kebijakan ini.
-
Kami akan mematuhi semua undang-undang, peraturan, dan ketentuan publik lainnya yang mengatur keselamatan dan kesehatan industri, serta semua protokol dan aturan Sistem Manajemen Terpadu (IMS).
-
Kami akan terus melakukan kegiatan yang dirancang untuk mengidentifikasi dan mengurangi risiko yang mengarah pada timbulnya bahaya dalam upaya mencapai target kami, yaitu tidak adanya insiden kebakaran,
ledakan, atau kecelakaan kerja, atau lalu lintas.
-
Kami akan berupaya mencegah permasalahan kesehatan dan menjaga kesehatan mental melalui langkah-langkah untuk mencegah kerja berlebih atau stress sebagai bagian dari menjaga kesehatan karyawan.
- Kami akan mempromosikan kegiatan yang mengarah ke tingkat keselamatan dan kesehatan industri yang lebih tinggi berdasarkan pada Sistem Manajemen Terpadu (IMS).
Jan 1, 2025
Sumitomo Heavy Industries Modern, Ltd.
Yukio Kurokawa, Presiden